Berbagi Pengalaman Buku Motivasi Dan Kepemimpinan

Hari ini, Kamis 30 April 2020 merupakan hari ke tiga kuliah online saya dalam kegiatan Belajar Menulis Gelombang10. Kali ini narasumber yang akan berbagi tentang pengalamannya dalam menulis dan menerbitkan buku di penerbit nasional seperti Gramedia. Beliau adalah Bpk. Amir Faisal. Bapak Amir Faisal dikenal sebagai seorang trainer, business inspirator, konsultan marketing beberapa perusahaan go green industry, dan salah satu pemegang International Certified on NLP (Neuro Linguistic Programming), lisenced from California, dengan coach Syaiful Bahri dan Stefanus Izaac Tamsil, Lisenced Certified on Persuassive Communication dari Ronny FR, dan Certified on Basic Multiple Intelligence serta Certified on Quantum Learning by Bobbi de Potter. Bapak Amir Faisal menjadi Business Coach, trainer / praktisi NLP,juga aktif di Kadin Komite Timur Tengah serta menjadi Wakil Ketua Umum Pengurus Pusat Asprindo. Dan beliau juga produktif dalam menulis buku yang diterbitkan oleh penerbit – penerbit besar berskala nasional seperti Gramedia sebagai salah satu contohnya.. Dari buku – buku yang ditulisnya ini, Pak Amir Faisal sangat bersyukur karena beliau sebenarnya adalah seorang profesional dibidang marketing dan pekerjaan terakhir sebelum beliau menjadi seorang motivator adalah wkoay seorang mandor proyek milik pribadinya dan walaupu beliau tidak memiliki ilmu dan pengalaman dalam dunia menulis,dan beliau juga bukan dari kalangan dunia pendidikan,beliau mau berusaha belajar dari pelatiha-pelatiahan dengan di awali melatih trainaing anak-anak SD,SMP, SMA dan beliau bisa menghasilkan buku best seller di bidang pendidikan. Sebagai buku pertama nya yaitu "Mempersiapkan Anak Menjadi Juara"berawal dari buku pertama nya akhirnya beliau juga dikenal sebagai seorang motivator pendidikan.. Resume kuliah online hari ini bertajuk Berbagi Pengalaman Menulis Buku Motivasi dan Kepemimpinan.Kukiah siang hari pukul 13.00 SD 15.00 sedikit terbagi dengan pekerjaan mempersiapkan menu berbuka puasa hari ke 8 di bulan Ramadhan ini sungguh bersyukur dapat melakukan beberapa aktifitas dalam kondisi WFH karena pandemi virus covid-19.Bersyukur dalam segala kondisi apapun karena ada hikmahnya dibalik setiap kejadian yang ada aamiin.semoga Pandemi wabah Corona ini cepat berlalu dan virus covid -19 segera pergi dengan tenang aamiin ya Rabb ballaalamiin Berdasarkan pengalaman Pak Amir Faisal dalam VIDEO yang saya simak ternyata latar belakang seseorang yang bukan pada bidang pendidikan itu tidak menjadikan pak Amir putus asa untuk dapat menembus wilyah dunia pendidikan dengan kemauan yang kuat dan kemampuan yang ada menjadikan pak Amir sebagai seorang yang dapat menerbitkan buku-buku nya di penerbit berskala Nasional.Menurut beliau Dunia milenial seseorang harus d kenal karena karya nyatanya.Melalui tulisan berupa buku seseorang akan dapat lebih cepat di kenal.atau lebih dapat di minati bukunya untuk di baca yaitu karya nyata tulisan nya berupa buku itu dapat d terbitkan di penerbit berskala nasional seperti Gramedia. Jika tulisan atau buku kita sudah dapat di terbitkan oleh penerbit group Gramedia akan paling sedikit 6 bulan bertahan sirkulasinya.Jika buku kita tidak bergerak di pasaran saat sudah d terbitkan oleh Gramedia sirkulasinya akan bertahan paling sedikit 6 bulan.Ketika buku yang kita tulis belum memenuhi standar pasar yang ada maka jangan berkecil hati teruslah berlatih,belajar dan menulis setiap hari agar kualitas tulisan kita semakin terasah. Ketika buku kita ingin di terbitkan oleh salah satu group penerbit sekelas Gramedia harus kita ketahui terlebih dahulu bahwa Gramedia adalah sebuah coorperasi bisnis yang orientasi adalah menjual dan memenuhi keinginan yang di minati pasar sehingga ketika pasar menyukai dan banyak yang membeli nya maka keuntungan akan di dapat kan oleh Gramedia.Jadi buku yang layak untuk diterbitkan oleh Gramedia harus memenuhi standard dengan kualitas yang sudah teruji dan terukur. Agar buku dapat di sukai pasar maka ada beberapa tahapannya yaitu sebagai berikut: 1.Mengetahui gendre ,apakah tulisan kita termasuk pada gendre anak-anak,novel,traveling motivasi,gabungan Novel dan traveling,komik atau marketing. 2.Cari di Gramedia jika gendre kita misalnya novel maka baca novelnya dan perhatikan gaya penulisan novel-novel yang ada d Gramedia. 3.Penerbit berfikir pasar yaitu bagaimana cara mendapatkan keuntungan dengan cara menerbitkan buku-buku yang di sukai pasar.Berdasakan hasil penelitian buku yang disukai oleh pembaca/pembeli di Gramedia yaitu : 1.Novel 2.buku Travelling 3.Komik 4.Buku motivasi 5.Buku marketing Cara bisa menulis dan percaya diri agar buku Pak Amir Faisal laku dipasaran adalah dengan membuat tantangan untuk mentraining guru. Ini gila, Tidak tahu ilmu pendidikan berani mentraining guru? Maka saya belajar buku-buku pendidikan mutakhir dari BobbiDePorter, Barbara P,  buku-buku psikologi dr Daniel Goleman, Howard Gardner, Thomas Armstrong dan ikut Trainingnya Bapak Munib Khatib, sekolahnya manusia. Intinya tentukan dulu visi / dream.kita sebagai penulis kenapa ingin jadi penulis. Lalu hadapi tantangan-tantangannya dengan gagah berani. ·         Trik agar buku kita di terima penerbit besar salah satunya dengan Hypnowriting. ·         konsentrasi Pak Amir Faisal dalam membuat buku yakni buku pertama selesai sekitar setahun. Kedua sekitar 6 bulan dan sekarang hanya 2 bulan. Dalam membuat buku kajian pustaka itu sifatnya hanya penguatan. Penerbit lebih menyukai karya original dari pikiran, perasaan, gagasan Anda sendiri. ·         Cara agar tulisan di terbitkan oleh penerbit nasional adalah dengan aktif menjadi narasumber dan melalui media social. Semoga dengan tekad dan keyakinan serta kemauan untuk menulis kita semua kan mendapatkan manfaat dan keberkahan serta rahmat dari Allah AZZA WA Jalla.aamiin ya Rabb ballaalamiin. Peresume Tini Suhartini,S.Pd Guru SD negeri Kedaung wetan 7 kota Tangerang Banten

Komentar

  1. Super sekalibu Tini Suhartini. Semoga semakain terampil ya

    BalasHapus
  2. Luar biasa paparan nya Bun, mungkin sedikit masukan agar penulisan paragraf nya lebih rapi lagi ya ...sukses selalu

    BalasHapus

Posting Komentar

Postingan populer dari blog ini

Menjadi Pendidik dan Pengajar

Hari Guru Nasional 2021

Resume merancang pola pembelajaran efektif dari rumah